Minggu, 16 Juni 2013

Ada beberapa cara untuk mengembalikan imei yang hilang atau INVALID yang disebabkan oleh bermacam hal. Salah satunya karena format menggunakan flashtool.
Cara cek imei :
* Buka menu panggilan telepon
* Ketik : *#06#
Jika tertulis INVALID IMEI, berikut solusinya :

Solusi pertama :

  1. Catat IMEI yang ada di belakang baterai smartphone anda
  2. Masuk ke Engineer Mode dengan mengetik  *#*#3646633# pada panggilan telepon
  3. Pilih Connectivity
  4. Pilih CDS Information lalu Radio Information, terdapat pilihan PHONE 1 dan PHONE 2
  5. Di Pilihan PHONE 1 terdapat kolom yang bertulisan AT+. Tambahkan dengan EGMR=1,7,”Nomor IMEI 1 hanphone anda ” tanpa spasi.
  6. Klik send command
  7. Back/Kembali
  8. Di Pilihan PHONE 2 terdapat kolom yang bertulisan AT+. Tambahkan dengan EGMR=1,10,”Nomor IMEI 2 hanphone anda” tanpa spasi.
  9.  Klik send command
  10. Back/Kembali
  11. Restart Handphone
 Solusi Kedua :
  1. Download aplikasi  MobileUncle di PlayStore atau DISINI
  2. Install dan buka aplikasi
  3. Ikuti langkah ketiga sampai selesai pada Solusi Pertama di atas
Jika terjadi masalah ketika klik send command, keluar notifikasi "This Command is not allowed in UserBuild" cukup tambahkan spasi di sesudah tulisan AT atau sebelum tanda + pada colom command. contoh : AT +EGMR=1,7,"1234567890"
Hal ini biasanya terjadi pada kitkat.

Solusi Ketiga :
Bahan :  
* Download Framaroot DISINI dan install di ponsel
* Download Adb driver Installer DISINI ekstrak dan install di Komputer
* Download MTKdroidTools DISINI dan ekstrak di Komputer
 Langkah-langkah :
  1. Catat IMEI yang ada di belakang baterai smartphone anda
  2. Buka aplikasi framaroot
  3. Pilih 'Instal SuperSU' kemudian pilih 'Barahir'
  4. Jika success akan terinstall SuperSu pada ponsel. Jika tidak Restart Smarphone anda
  5. Aktifkan USB Debugging
  6. Buka aplikasi SuperSU pada Smartphone, colok usb dan jalankan MTKdroidTools di Komputer
  7. Di MTKdroidTools klik root, sehingga di SuperSU keluar notifikasi, pilih Yes. Tunggu proses sampai selesai
  8. Setelah itu klik IMEI/NVRAM
  9. Masukkan IMEI ponsel anda dan hilangkan centang di Restore
  10. Klik Replace IMEI
  11. Klik Yes
  12. Restart Ponsel   

 Solusi Lainnya :
Apabila dengan 3 solusi diatas juga tidak bisa, mungkin harus menggunakan tools aplikasi lainnya menggunakan komputer seperti Chamelephon, Miracle, atau menggunakan box flasher... Mungkin dilain waktu kita bisa mendiskusikannya.

 

Semoga Bermanfaat.......

       

0 komentar:

Deleva. Diberdayakan oleh Blogger.

Post Populer

Deleva © 2013 Published By Fico Supported by Sinar Telekomunikasi - Sintel Uncu and More Tekhnisi